Sukseskan Pemilu 2024, KPU Boltim Gelar Media Gathering

Lintasindonesia.id, BOLTIM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar Media Gathering dalam rangka mensukseskan Pemilu Tahun 2024.

Kegiatan yang melibatkan media tersebut dilaksanakan dalam rangka sosialisasi berbagai tahapan KPU dalam masa Pemilu 2024 berlangsung di Cafe Bubuan, Desa Buyat, Rabu, 13 Desember 2023 kemarin.

Pelaksana Harian Ketua KPU Ikal Salehe yang juga Ketua Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) memimpin sekaligus membuka resmi pertemuan dengan sejumlah awak media di wilayah Kabupaten setempat.

Dalam sambutannya, Ikal menyampaikan bahwa melalui kegiatan tersebut KPU bisa membangun hubungan kemitraan dengan media dalam mensukseskan Pemilu 2024.

“Tentu ini berhubungan dengan kelayakan informasi tahapan KPU dalam memberantas Hoax serta berkaitan juga soal pemberitaan berimbang tentang berbagai pelaksanaan tahapan KPU,” ujar Ikal

Ditempat yang sama Ketua Divisi Hukum KPU Boltim Wardoyo Elias menambahkan kegiatan dimaksud juga merupakan bentuk silaturahmi bersama media sekaligus menjalin kerjasama dalam hal informasi kegiatan KPU.

“Dengan Media Gathering ini tidak lain bentuk kerinduan serta silaturahmi dengan media karna peran media merupakan sarana edukasi dan informasi terhadap masyarakat seperti apa pemilih rasional,” jelasnya.

Baca Juga:  Beri Pencerahan Jadi PMI, Benny Rhamdani Jelaskan Mafaat Banyak Pekerja Migran

“Kami juga berpatokan pada undang-undang KPU tentang keterbukaan informasi publik sebagai acuan,” sambungnya.

Ada informasi yang di publikasikan lanjut Wardoyo, mengenai tahapan agar terkonfirmasi dengan pihak KPU, karena KPU sangat terbuka dengan berbagai informasi.

“Kami KPU akan sangat terbuka dengan media. Sehingga sangat diharapkan agar hubungan media dan KPU terus terjalin yang bertujuan untuk kesuksesan Pemilu,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama Komisioner KPU Boltim Nugroho Lasabuda, mengatakan lewat kegiatan itu juga menjadi momentum klarifikasi dengan media karna ada beberapa tahapan sebelumnya yang hanya mengakomodir media terbatas karena menyuasaikan dengan kemampuan anggaran.

“Sehingga penting nya media ini melihat dari berbagai informasi. Contohnya beragam pemberitaan baik di pusat maupun Daerah yang tersampaikan ke masyarakat,” paparnya.

Untuk itu lanjut Nugroho, diharapkan agar kerjasama ini perlu terjalin sebagai hubungan informasi publik terhadap masyarakat pemilih guna memaksimalkan serta menkesuksesan Pemilu.

“Media yang memberitakan berimbang tentu juga menjadi pertimbangan KPU untuk bekerja sama dalam kepentingan terselenggaranya Pemilu yang sukses dan berintegritas,” terang Nugroho.

Mengutip penyampaian Pemateri dari unsur pengamat Pemilu Sahrul Setiawan memberkan ada kekhawatiran bagi teman – teman pemantau Pemilu sebagaimana pengaruh pada stabilitas Negara karna rentan konflik.

Baca Juga:  Wali Kota, Asripan Nani Ikuti Rakor Penjabat Kepala Daerah bersama Presiden RI, Berikut Pesan Joko Widodo

“Bahkan beberapa kali Pemilu Boltim termasuk panas pada tahapan waktu itu, seperti di Kota Manado juga,” beber Mantan Komisioner KPU Kota Manado itu.

Ia menjelaskan media menjadi pilar penting dengan informasi atau pemberitaan. Seandainya terjadi kekacauan tentu akan sangat berefek dikemudikan tahapan Pemilu.

“Sangat dibutuhkan kecerdasan pemilihan agar tidak membawa konflik, karna ini serentak sehingga jangan sampai terjadi gangguan pada stabilitas Negara. Makanya kehadiran media sangat penting untuk mem back up proses pemilu agar menjadi lebih baik,” ungkapnya.

Selain itu tambah Sahrul, Indonesia mengalami problem demokrasi, hal kecil nya one men – one vote atau setiap orang memilih satu. “Iming – iming Politik tak di pungkiri lagi seperti janji kekuasaan, Money Politic (Politik Uang, red) dan itu terjadi dalam demokrasi kita, ini menjadi kesalahan pada demokrasi kita,” jelasnya.

“Bagi saya bagaimana menangkal stabilitas Negara. Kalau dibilang pasti bisa saja ada konflik, namun bagaimana bisa meminimalisir konflik? Caran mua menjalin hubungan kerjasama KPU dengan Media, di Boltim,” tandasnya.

Febri : Biro Boltim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *