Lintasindonesia.id, KOTAMOBAGU – Pj. Wali Kota, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si didampingi Ketua TP PKK Kota Kotamobagu Ny. Hj. Siti Fatmah Fitriana Nani Buhang, SE., Gelar Kunjungan Kerja dan Silaturahmi bersama Masyarakat Kecamatan Kotamobagu Utara, di Gedung Bontean, Desa Bilalang 1, Kamis, 12 Oktober 2023.
“Kebanggaan saya hari ini, saya bisa berada di tengah – tengah tokoh masyarakat, pemangku kepentingan, pemerintah mulai dari Desa sampai Kecamatan bahkan Kota, para mantan pejabat, Sipil, TNI, Polri. Saya baru dilantik atas kepercayaan Pemerintah Pusat melalui Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara oleh yang terhormat Bapak Gubernur Sulawesi Utara, Bapak. Prof. Dr (HC) Olly Dondokambey, S.E, dan Wakil Gubernur, Bapak. Drs. Steven. O. E. Kandouw, yang menunjuk saya menjadi Penjabat di Kota Kotamobagu,” ujar Asripan Nani saat memberikan sambutan di tengah masyarakat Kotamobagu Utara.
“Kehadiran saya disini adalah kunjungan resmi perdana saya dalam rangka kunjungan kerja ke 4 Kecamatan yang ada di Kota Kotamobagu,” sambungya.
Selain melaksanakan kunjungan kerja, kata Asripan melanjutkan, saya juga datang untuk bersilaturahmi dengan masyarakat kecamatan Kotamobagu Utara sekaligus memohon Do’a dan Dukungan kepada seluruh masyarakat Kotamobagu Utara dalam memulai tugas saya di Kota Kotamobagu.
“Mohon dapat didoakan dan didukung seluruh program yang akan kami lakukan,” pintanya.
Lebih lanjut, Asripan mengatakan, Bolaang Mongondow Raya atau BMR termasuk Kota Kotamobagu memiliki kearifan filosofi dari dulu sampai sekarang yang tidak akan bisa kita tinggalkan yaitu, Mototompian, Mototabian bo Mototanoban yang mengandung sebuah kearifan, sebuah nilai, sebuah identitas bahwa inilah masyarakat Bolaang Mongondow Raya, inilah Masyarakat Kota Kotamobagu yang selalu menjunjung nilai – nilai yang saya sebutkan tadi.
“Oleh karenanya, semangat kekeluargaaan, semangat silaturahmi, semangat persahabatan harus terus kita jaga bersama,” ujarnya.
Masih kata Asripan, 4 Bulan lagi kita semua akan menghadapi agenda Nasional yakni pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden yang harus kita sukseskan bersama.
“Untuk itu selaku Pemerintah yang dipercayakan, saya menghimbau mari kita jaga, mari kita rawat, mari kita pelihara ketertiban, keamanan Kotamobagu Utara,” tutup Pj Wali Kota Asripan Nani.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kotamobagu, Hj. Siti Fatmah Fitriana Nani Buhang, S.E., Asisten 2 Pemerintah Kota Kotamobagu, Adnan., S.Sos., M.Si., para pimpinan Oganisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu,Camat Kotamobagu Utara., Moh. Edo. J. Mopobela, S.H, para Sangadi, Lurah, para Ketua LPM dan anggota, para Ketua BPD dan Anggota Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan serta Masyarakat di Kecamatan Kotamobagu Utara. (*/SL)