Wilayah Pertambangan Emas Menjadi Tumpuan Hidup Banyak Warga

BOLMONG, Lintasindonesia.id – Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Khususnya Kabupaten Bolaang Mongondow Raya, yang terdiri dari , 4 Kabupaten, Yaitu Bolaang Mongondow Timur, Utara ,Selatan dan Induk.

Yang wilayah daerahnya terkenal dengan pertambangan emasnya, Sehingga masyarakatnya banyak ketergantungan dengan bekerja sebagai penambang emas.

Terlihat salah satu warga sedang mengali matrial emas di dalam lubang

Hasil investigasi Media ini di lapangan, Sangat banyak warga mengeluh dengan adanya penutupan pertambangan emas, karena pekerjaan tambang emas menjadi tumpuan banyak warga, Kamis 09/02/2023.

Media Lintasindonesia berhasil mewancarai beberapa warga, salah satunya warga Desa Lanud Kecamatan Modayag yang tidak ingin di sebutkan namaya.

“Saya sebagai masyarakat Desa Lanud Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim). Sangat terasa dampaknya bagi perekonomian yang ada di desa kami, Sejak lahan pertambangan yang mayoritas masyarakat kami kerja di tutup oleh pemerintah, “Ucap salah satu warga.

Baca Juga:  Wakil Wali Kota Kotamobagu Buka Fesbudjaton se - Indonesia Timur ke - 27

Di lain tempat media ini berhasil juga mewancarai di kumpulan warga, “Kasian anak dan keluarga kami mau makan apa pak, kalau lahan tumpuan hidup kami di tutup terus oleh pemerintah. Kami meminta kepada pemerintah bisa lebih bijak lagi, dan bisa mempertimbangkan, untuk kami masyarakat yang susah ini, hanya mencari demi sesuap nasi untuk keluarga. Dan kami merasa dengan adanya para investor, masyarakat di desa kami tinggal menjadi lebih banyak berkurang yang namanya penganguran, “Tutur warga yang tidak ingin di sebut namanya.

(Hery)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *